Nasi berbentuk kerucut itu bisa dijadikan rekomendasi untuk ide bisnis berikutnya. Hal itu dikarenakan peminat nasi tumpeng dari hari ke hari terus mengalami peningkatan. Selain itu bisnis kuliner ini juga tidak ada matinya, pasalnya saat ini banyak acara-acara yang membutuhkan nasi tumpeng. Adapun beberapa acara yang sering menggunakan nasi tumpeng seperti pernikahan, syukuran hingga pesta ulang tahun.
Ide Hiasan Nasi Tumpeng Kekinian Agar Laku keras
Untuk Anda yang dalam waktu dekat ini ingin mendirikan bisnis nasi tumpeng alangkah baiknya mengetahui terlebih dahulu ide hiasannya agar bisa laku keras. Adapun beberapa inspirasi hiasan nasi tumpeng kekinian yang bisa Anda contoh seperti berikut ini.
-
Menggunakan Daun Pisang
Biasanya orang-orang akan menyajikan tumpeng itu di atas nampan yang sudahย diberi alas daun pisang sebelumnya. Anda pun juga bisa memanfaatkan daun pisang itu untuk dijadikan beberapa bentuk agar tampilannya lebih menarik. Contohnya menyusun daun pisang menjadi bentuk segitiga. Setelah itu daun pisang tadi disusun di sekeliling nampan. Selain itu Anda juga bisa membuat pola undangan dari daun pisang untuk dijadikan penutup tumpeng di atasnya.
-
Menghiasi Menggunakan Sayuran
Ketika sedang menghias tumpeng memang diperlukan tingkat kreativitas yang tinggi. Terlebih saat ini sudah banyak bahan makanan yang bisa dimanfaatkan untuk ide hiasan seperti aneka sayuran. Adapun beberapa sayuran yang bisa dimanfaatkan untuk menghias tumpeng seperti cabe, paprika, timun dan wortel. Nantinya semua sayuran itu bisa Anda ubah bentuknya menjadi lebih menarik seperti bunga atau kipas. Dalam hal ini untuk mengetahui bagaimana cara membuat hiasan menggunakan sayuran bisa melihat langsung di tutorial YouTube. Selain itu untuk mempelajari tentang tata cara pembuatan hiasan dari nasi tumpeng itu juga bisa dilakukan dengan cara memesan terlebih dahulu tumpeng di rumah makan. Kemudian setelah melihat hasil hiasannya bisa menirukan. Di mana rekomendasi tempat jual tumpeng terbaik yang wajib untuk dikunjungi yaitu https://rumahtumpengjakarta.com/.
-
Memisahkan Setiap Lauk
Tips menghias nasi tumpeng selanjutnya yang bisa Anda praktekkan yaitu meletakkan lauk pauk secara terpisah sesuai dengan jenisnya masing-masing. Umumnya lauk pauk itu ditata sedemikian rupa pada sekeliling tumpeng. Hal itu bertujuan agar tampilan tumpeng menjadi lebih menarik dan cantik. Untuk alasnya dari tempat menaruh tumpeng itu bisa menggunakan daun pisang atau daun selada. Apabila menginginkan tampilan tumpeng itu lebih terkesan rapi sebaiknya gunakan daun selada.
-
Menambahkan Dekorasi Bertema
Untuk mempercantik tumpeng buatan Anda bisa menambahkan berbagai macam dekorasi sesuai tema. Apabila saat ini tujuan Anda membuat tumpeng untuk diikutsertakan dalam lomba kemerdekaan bisa menambahkan dekorasi bertema tanah air. Contohnya menambahkan miniatur bendera merah putih di bagian ujung tumpeng.
-
Melakukan Kreasi dengan Berbagai Warna
Menghias tumpeng juga bisa dilakukan dengan cara berkreasi menggunakan aneka warna. Meskipun pada dasarnya tumpeng itu memiliki warna kuning, namun tidak ada salahnya untuk mengganti warnanya. Contohnya ketika membuat tumpeng untuk dihidangkan di acara HUT kemerdekaan RI maka bisa mengubah nasinya menjadi warna merah dan putih. Selain itu bisa juga membuat aneka lauk pauk dengan warna beragam agar tampilannya lebih menarik. Tentunya semakin menarik tampilan dari tumpeng itu bisa membuat siapapun yang melihatnya tidak sabar untuk mencicipinya.
Itulah tadi ulasan singkat tentang 5 tips bisnis nasi tumpeng agar Laku keras.