Mengenal Manfaat Daun Ketela

Ada banyak manfaat yang akan didapatkan oleh seseorang apabila mereka mengonsumsi ubi jalar. Selain ubi jalarnya sendiri yang memiliki potensi untuk menjaga Kesehatan tubuh apalagi jika dikonsumsi secara rutin, ada juga manfaat dari daun ubi jalar yang bisa didapatkan. Ada banyak kandungan-kandungan baik yang terdapat pada daun ubi jalar. Beberapa orang pastinya sangat disarankan untuk mengonsumsi berbagai makanan yang akan menyehatkan apalagi makanan-makanan berbahan herbal atau alami.

Ubi jalar atau ketela ini adalah makanan yang lezat dan mengandung banyak manfaat untuk Kesehatan. Untuk manfaat dari daun ketela adalah membantu dalam meredakan sakit haid. Karena di dalam daun ketela sendiri terdapat vitamin K yang bisa membantu dalam mengurangi sakit perut atau kram yang terjadi saat haid. Manfaat lain adalah membantu dalam mengobati peradangan karena di dalam ubi jalar sendiri terdapat zat antioksidan yang bisa membantu mengurangi beberapa penyakit seperti Parkinson dan penyakit Alzheimer.

Manfaat lain yang bisa didapatkan adalah membantu dalam mengatasi permasalahan gigi dan juga gusi. Masalah gigi dan gusi biasanya bisa diatasi oleh daun ketela karena di dalam daun ketela mengandung mineral dan vitamin yang memperkuat gigi. Daun ketela juga memiliki fungsi untuk menyehatkan kulit karena di dalam daun ketela terdapat kandungan vitamin A yang sangat baik untuk tubuh pastinya.