Menarik, Inilah 5 Aplikasi Untuk Menjawab Soal Pelajaran Dengan Cara Difoto

Dengan perkembangan teknologi digital saat ini memang banyak memudahkan kegiatan seperti menunjang kegiatan belajar dan mengajar. Bingung karena belum tahu jawaban dari pertanyaan seputar pelajaran? Berikut adalah sederetan 5 aplikasi untuk menjawab soal pelajaran dengan cara difoto yang akan memudahkan kamu belajar.

5 Aplikasi Pintar Membantu Menjawab Soal Pelajaran

Aplikasi Ruang Guru

Siapa yang tak kenal aplikasi Ruang Guru saat ini. Aplikasi populer untuk menemani kegiatan belajar ini terpercaya dengan ditunjang banyak ahli pendidikan di dalamnya. Aplikasi ini juga punya fitur yang menarik seperti Robo Guru. Fitur ini akan digunakan untuk membantu kamu melakukan tanya jawab soal materi yang sulit.

Kamu cukup bisa mengunduh aplikasi ini dengan mudah di aplikasi Ruang Guru. Hanya dengan menggunakan smartphone, kamu bisa mengunduhnya di Playstore atau Appstore. Kamu perlu membuat akun terlebih dahulu untuk bisa mengakses aplikasi ini. Jangan khawatir masalah biaya, aplikasi ini bisa kamu gunakan secara gratis.

Aplikasi Mathway

Pilihan aplikasi untuk menjawab soal pelajaran dengan cara difoto lainnya yang bisa kamu gunakan adalah Mathway. Aplikasi ini memang akan ditujukan untuk kamu yang kesulitan mengerti pelajaran matematika saja. Dengan menggunakan bantuan aplikasi ini, maka pelajaran yang sulit akan lebih mudah dimengerti.

Beberapa soal yang banyak ditanyakan antara lain seperti trigonometri, kalkulus, dan aljabar. Aplikasi pintar satu ini memang menjadi favorit banyak pelajar di Indonesia. Kegiatan belajar dirumah ini akan lebih mudah dengan bantuan teknologi digital seperti ini. Aplikasi ini juga punya banyak pilihan fitur lainnya, seperti yang diberitakan oleh ilab.cc.

Aplikasi Qanda

Aplikasi membantu belajar selanjutnya adalah Qanda. Aplikasi membantu belajar berikutnya yang paling banyak diunduh di Playstore ini akan membantu kamu mengerjakan banyak soal yang sulit. Aplikasi ini akan dibantu oleh banyak mahasiswa dan guru yang berkompeten di bidang pendidikan yang akan membantu belajar kamu.

Materi pelajaran yang bisa kamu tanyakan disini cukup beragam.  Salah satu aplikasi untuk menjawab soal pelajaran dengan cara difoto ini bahkan juga akan menyediakan fitur untuk kamu yang ingin melakukan tanya jawab secara langsung dengan para mentor. Sehingga materi pelajaran tersebut bisa lebih kamu pahami.

Aplikasi Photomath

Aplikasi pintar yang akan membantu kamu belajar selanjutnya adalah Photomath. Cara kerja aplikasi ini memang hampir mirip dengan aplikasi belajar Mathway. Cara penggunaannya cukup mudah yaitu dengan kamu hanya mengunggah foto soal yang dirasa sulit untuk dimengerti, kemudian jawaban dari soal tersebut akan muncul beberapa saat kemudian.

Namun, aplikasi ini memang akan khusus dibuat untuk membantu memecahkan soal tentang matematika saja. Bahkan menariknya, aplikasi ini sudah tersedia di 30 bahasa lebih. Sehingga kamu bisa menggunakan bahasa apa saja yang nyaman dan biasa kamu gunakan. Aplikasi ini bisa kamu unduh dengan mudah di Playstore.

Aplikasi Brainly

Aplikasi untuk menjawab soal pelajaran dengan cara difoto selanjutnya adalah Brainly. Sebenarnya Brainly adalah sebuah komunitas belajar online yang banyak digunakan. Dalam komunitas ini banyak ahli pendidikan yang akan membantu dalam  memberikan, mengkonfirmasi dan memverifikasi  jawaban pertanyaa yang masuk.

Itulah beberapa pilihan aplikasi pintar yang bisa kamu gunakan untuk belajar. Kegiatan belajar kini tidak lagi sulit. Belajar sendiri ataupun berkelompok akan semakin mudah dengan bantuan aplikasi belajar pintar diatas. Banyak fitur menarik yang bisa kamu gunakan. Dari pilihan  aplikasi pintar tersebut mana aplikasi terbaik pilihan kamu?